APRESIASI : Kepala Diskominfo Kubar Mobilala (empat kiri) dan Kabag Ortal Sekkab Kubar Erik Victory (empat kanan) bersama jajaran PD di lingkungan Pemkab Kubar, pada pada Monev SIPP dan SP4N-LAPOR oleh KemenPANRB, di Hotel Swiss Bellhotel Balikpapan.
SENDAWAR-Kabupaten Kutai Barat (Kubar) berhasil masuk top 37 kabupaten/kota se-Kalimantan dalam pengelolaan sistem informasi pelayanan publik (SIPP) kategori baik.
Selain itu, Kubar juga urutan 23 hasil monitoring evaluasi (Monev) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Birokrasi (KemenPANRB). Sedangkan untuk Provinsi Kaltim hanya lima kabupaten/kota yang masuk kategori baik. “Yakni, diurutan pertama Kubar, Kutai Kartanegara, Mahakam Ulu, Penajam Paser Utara dan Kota Balikpapan,”kata Kabag Organisasi Sekkab Kubar Erik Victory, pada Monev SIPP dan sistem pengelolaan pengaduan pelayanan publik nasional-layanan aspirasi dan pengaduan online masyarakat (SP4N-LAPOR) oleh KemenPANRB, di Hotel Swiss Bellhotel Balikpapan.
Dia menambahkan, indikatornya bahwa SIPP sudah aktif dan memuat data standar pelayanan dari 13 Perangkat Daerah (PD). Pemkab Kubar melalui Bagian Organisasi Setkab Kubar akan menindaklanjuti hasil monev ini, dengan memantau dan memfasilitasi sub admin dari masing-masing PD di lingkungan Pemkab Kubar dalam mengimput SP ke dalam SIPP.
“Tujuannya agar seluruh PD memiliki standar pelayanan dan termuat dalam SIPP dalam rangka keterbukaan informasi pelayanan publik di Kubar,”terangnya.
Diketahui, ada 13 PD yang sudah terdata/input. Terdiri, Distan, Disnakertrans, BP3D, Bapenda, Dispora, Disdikbud, Dishub, Dinsos, Bagian Organisasi, Inspektorat Daerah, Diskes, DPMTSP, RSUD HIS dan terakhir Disdukcapil,”rincinya. (hms6)