Wabup Tinjau Jamaah Calhaj Kubar Embarkasi Balikpapan “Kuatkan Niat Ibadah dan Jaga Kekompakan”

  • Selasa, 04 Juni 2024 - 18:29:19 WIB
  • Administrator
Wabup Tinjau Jamaah Calhaj Kubar Embarkasi Balikpapan “Kuatkan Niat Ibadah dan Jaga Kekompakan”

Wabup Kubar Edyanto Arkan (tengah) didampingi Asisten 2 Sekkab Kubar Rakhmat (dua kanan) dan Kakan Kemenag Kubar A. Johan Marpaung (dua kiri) saat meninjau para jamaah calhaj Kubar, di Hotel Jabal Uhud, Asrama Haji Embarkasi Balikpapan.

BALIKPAPAN-Wabup Kutai Barat (Kubar) Edyanto Arkan mengimbau para jamaah calon haji (calhaj) untuk kuatkan niat untuk ibadahnya masing-masing, sehingga apapun rintangan dan kekurangannya itu bisa terlalui dengan baik.
“Selain itu, senantiasa menjaga kekompakan dan kesehatan selama menunaikan ibadah haji maupun sepulangnya ke tanah air nantinya,”ujar Wabup yang juga Ketua PPIH Kubar, seusai meninjau jamaah calhaj Kubar 2024, di Hotel Jabal Uhud, Asrama Haji Embarkasi Balikpapan, Senin (3/6/2024).
Untuk itu, kuatkan dan luruskan niat ibadahnya. Misalnya, jarak tempuh dari tempat pemondokan dengan tempat jamarah itu sekitar 3 kilometer. ”Kalau niat kita kuat, jarak tersebut gampang dijalani. Apabila niat itu lemah, jarak tempuh satu kilometer pun terasa jauh,”ungkapnya.  
Kemudian, selalu terbuka hatinya untuk mambatu orang lain atau sesama para jamaah. Begitu membuka hati membantu orang lain, belum dibantu sudah dibantu oleh orang atau oleh Allah SWT serta dimudahkan jalannya.
Selama beribadah usahakan berbagi berupa makanan atau air kepada orang disekitar. Misalnya, beli air 1 dus dan diletakkan depan toko serta membagikannya secara gratis. Apalagi berbaginya lebih dari 1 dus, itu lebih baik lagi,”ucapnya. (KP6)

  • Selasa, 04 Juni 2024 - 18:29:19 WIB
  • Administrator

Berita Terkait Lainnya